Jumat, 19 Juni 2009

PENGUMUMAN PENERIMAAN SISWA BARU MAN 2 MODEL BANJARMASIN TAHUN PELAJARAN 2009/2010

Sehubungan dengan penerimaan siswa baru tahun pelajaran 2009/2010, kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Syarat Pendaftaran

    1. Jalur Penjaringan Siswa Berprestasi :

a. Membayar biaya administrasi Rp. 30.000,-

b. Mengisi formulir pendaftaran

c. Fotocopy raport semester I – V, 1 lembar, dilegalisir kepala sekolah

d. Rangking 1 -10 SMP/MTs Negeri kelas III

Rangking 1 -5 SMP/MTs Kelas III

e. Berkas dimasukkan dalam map

· Warna hijau, untuk laki-laki

· Warna merah, untuk perempuan

    1. Jalur Seleksi

a. Biaya test sebesar Rp. 30.000,-

b. Mengisi formulir pendaftaran

c. Fotocopy Ijazah yang dilegalisir 2 (dua) lembar atau Surat Keterangan Lulus dari Kepala SMP/ MTs

d. Pas foto 3 x 4 sebanyak 2 lembar

e. Berkas dimasukkan dalam map

· Warna hijau, untuk laki-laki

· Warna merah, untuk perempuan

  1. Waktu Pendaftaran
    1. Jalur Pendaftaran Siswa Berprestasi

23 Maret s.d 25 April 2009

    1. Jalur Seleksi

22 Juni s.d 4 Juli 2009

  1. Tempat Pendaftaran

MAN 2 Model Banjarmasin

Jl. Pramuka (Tembus Terminal Km.6) RT. 20 No.28

Banjarmasin 70238

Telp. : (0511) 3258164 – 3270855

Fax. : (0511) 3258164

E-mail : man2_banjarmasin@yahoo.com

  1. Seleksi
    1. Jalur Penjaringan Siswa Berpretasi

Tanggal 27 s.d 28 April 2009

    1. Jalur Seleksi

a. Test Tertulis

Tanggal : 6 Juli 2009

Materi : PAI, Matematika, Bhs.Indonesia, Bhs. Inggris dan IPA

b. Test Baca Tulis Al-Qur’an

Tanggal : 7 Juli 2009

  1. Pengumuman Kelulusan

1. Jalur PSB : 29 April 2009

2. Jalur Seleksi : 8 Juli 2009

Bagi peserta yang belum berhasil lulus dalam penjaringan siswa berprestasi dapat mendaftarkan diri ikut seleksi tan[a membayar uang pendaftaran.

  1. Daftar Ulang
    1. Jalur Penjaringan Siswa Berprestasi

1 s.d 13 Juni 2009

(dengan syarat siswa yang bersangkutan telah dinyatakan lulus oleh SMP/ MTs)

    1. Jalur Seleksi

- Lulus murni : 8 s.d 10 Juli 2009

(Jum’at pendaftaran sampai dengan jam 11.00)

- Lulus cadangan : 11 Juli 2009

Demikian pemberitahuan kami. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung di tempat pendaftaran.